Beranda   Produk    Aspal   Aspal Coldmix


Aspal Coldmix

Aspal Dingin atau Aspal Cold Mix merupakan campuran bahan perkerasan jalan lentur yang terdiri dari agregat kasar, agregat halus, aspal, dan emulsifier dengan perbandingan tertentu, yang kemudian diaplikasikan dalam keadaan dingin.

Produk Aspal Dingin atau Cold Mix ini dapat digunakan untuk memperbaiki lubang-lubang pada jalan beraspal. Produk ini memiliki proses penguatan yang cepat, dan memiliki stabilitas jangka panjang, serta tahan terhadap air. Proses aplikasi dari produk aspal Cold Mix ini juga dapat dibilang mudah, karena hanya perlu dihamparkan dan dipadatkan menggunakan stamper atau vibrator.


Ada banyak keunggulan dari aspal dingin, antara lain:

  1. Kualitas hampir setara dengan aspal panas atau aspal hot mix
  2. Proses aplikasi dapat dilakukan dalam kondisi basah atau pun kering
  3. Proses aplikasi mulai dari penghamparan dan pemadatan dapat dilakukan secara manual atau mekanis
  4. Dapat digunakan untuk berbagai kelas jalan dengan perkerasan aspal
  5. Biaya yang lebih murah daripada aspal hot mix
  6. Aspal dingin atau cold mix sangat cocok untuk digunakan untuk patching
  7. Proses aplikasi yang sangat mudah, hanya perlu dihamparkan dan dipadatkan
  8. Tidak perlu dilakukan pemanasan lagi

Lokasi & Kontak Person

Cirebon     : Dasma Hutasoit (+6221) 315 9999

Produk Lainnya